Search

Otot Betis Sobek, Cillessen Absen saat Barcelona Bentrok Real Madrid

BARCELONA, iNews.id – Kabar tak sedap sambangi Barcelona jelang bentrok musuh bebuyutannya, Real Madrid di semifinal Copa del Rey. Kiper mereka Jasper Cillessen dipastikan absen akibat cedera otot betis.

Barca akan menjadi tuan rumah di Camp Nou pada leg pertama, Rabu (7/2/2019) dini hari WIB. Kemudian pada pertemuan kedua, giliran Lionel Messi dkk, yang akan bertandang ke Santiago Bernabeu, Rabu (27/12/2019).

Sayang, Cillessen tak bisa memperkuat Blaugrana pada dua laga tersebut. Otot betis kaki kanan penjaga gawang Belanda itu sobek saat menjalani latihan di Ciudad Deportivo, Jumat (1/2/2019) waktu setempat.

Dikutip Marca, beradasarkan hasil pemeriksaan tim medis, Cillessen akan absen selama enam pekan. Posisinya bakal digantikan Marc Andre Ter Stegen. Sementara untuk pelapisnya, Pelatih Blaugrana Ernesto Valverde diprediksi bakal mengangkat kiper Barca B Inaki Pena.

Kehilangan Cillessen merupakan kerugian, mengingat dia merupakan penjaga gawang utama Klub Katalan itu di Copa del Rey. Walau gawangnya sudah kebobolan enam gol dari enam pertandingan sejauh ini, mantan pemain Ajax Amsterdam itu tetap bisa diandalkan karena kerap melakukan penyelamatan penting.

Sebut saja ketika dia menepis tendangan penalti gelandang Sevilla Ever Banega pada leg kedua perempat final di Camp Nou, Kamis (31/1/2019). Keberhasilan Cillessen kala itu, menjadi salah satu momen penentu kemenangan 6-1, sekaligus membawa Barca ke babak empat besar berkat keunggulan agregat 6-3. Sebelumnya pada pertemuan pertama, Barcelona takluk 0-2.

Editor : Haryo Jati Waseso

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2HNKoyG
February 02, 2019 at 09:53PM from iNews.id | Inspiring & Informative http://bit.ly/2HNKoyG
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Otot Betis Sobek, Cillessen Absen saat Barcelona Bentrok Real Madrid"

Post a Comment

Powered by Blogger.