Search

BNPB Prediksi Maret-Juni Ada Kebakaran Hutan Lagi di Riau

JAKARTA, iNews.id – Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) memprediksi selama Maret hingga Juni 2019, Provinsi Riau akan kembali mengalami kebakaran hutan. Prediksi itu muncul lantaran kecenderungan potensi hujan yang rendah di wilayah Riau.

“Kecenderungan potensi hujan rendah ya. Jadi wilayah Riau itu ada dua semester yang berpotensi. Di Maret akan berpotensi kebakaran lagi. Kemudian setelah itu akan terjadi lagi pada bulan Juni,” kata Deputi Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan BNPB, Wisnu Widjaja, di Jakarta, Kamis (28/2/2019).

Untuk menanggulangi hal tersebut, BNPB berencana mempersiapkan pemadaman dini dan mengedukasi masyarakat terkait upaya pencegahan kebakaran hutan.

“Pemadaman dini oleh masyarakat. Makanya kita bentuk masyarakat peduli api, desa tanggap bencana, dan sebagainya. Edukasi juga bahwa kalau air tanah di lahan gambut sudah turun di bawah 40 sentimeter, kemudian ada masyarakat yang tak sengaja membuang puntung rokok di situ, maka terjadilah kebakaran. Jadi kalau lahan gambutnya kering ya mudah terbakar,” ungkapnya.

BACA JUGA:

Gubernur Riau Instruksikan Bupati dan Wali Kota Dirikan Posko Karhutla

4 Titik Api Muncul di Kaltara, BMKG Nilai Potensi Karhutla Tinggi

Dia menuturkan, BNPB akan mengerahkan helikopter dan pesawat casa untuk melakukan water bombing di lahan yang terbakar. Kendaraan tersebut didatangkan dari TNI, instansi pemerintah, dan pihak perusahaan swasta.

“TNI satu (pesawat/helikopter), perusahaan satu. Lalu dari Kementerian Kehutanan satu, dari kami (BNPB) satu. Jadi sudah ada empat helikopter dan satu casa. Nanti kalau memang dibutuhkan lagi, kami siapkan,” ucapnya.

Berdasarkan data BNPB sampai dengan 26 Februari 2019, luas area kebakaran hutan dan lahan di Provinsi Riau mencapai 1.178, 41 hektare. Perincian, di Kabupaten Rokan Hilir seluas 144 hektare, Dumai 65 hektare, Meranti 20,4 hektare, Siak 30 hektare, Pekanbaru 21,51 hektare, Kampar 19 hektare, Pelalawan 3 hektare, dan Indragiri Hilir 38 hektare.

Adapun Kabupaten Bengkalis menjadi daerah dengan kebakaran hutan tertinggi di Riau yakni seluas 837 hektare.

Editor : Ahmad Islamy Jamil

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2GOTiuv
March 01, 2019 at 01:30AM from iNews.id | Inspiring & Informative https://ift.tt/2GOTiuv
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "BNPB Prediksi Maret-Juni Ada Kebakaran Hutan Lagi di Riau"

Post a Comment

Powered by Blogger.