Liputan6.com, Jakarta - Angel Lelga yang awalnya penuh romansa dengan Vicky Prasetyo kini tengah berseteru. Berawal dari gugatan perceraian, Angel Lelga dituduh melakukan perzinahan oleh Vicky Prasetyo dengan menggerebek kediaman Angel Lelga di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, 19 November 2018.
Namun tuduhan perzinahan yang dilaporkan Vicky Prasetyo terhadap Angel Lelga ke Polres Metro Jakarta Selatan dihentikan polisi. Sebab dalam penyidikannya polisi tak menemukan bukti atau tanda-tanda perzinahan, dan siap mengeluarkan Surat Perintah Penghentian Penyidikan (SP3).
Karena hal itu, Angel Lelga mengaku banyak mendapat dukungan dari masyarakat Bekasi, tempat dirinya mencalonkan diri sebagai anggota legislatif, untuk bercerai dengan Vicky Prasetyo.
"Bahkan warga sana (Bekasi) mendukung saya untuk menceraikan Vicky," ujar Angel Lelga ditemui di kediamannya di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Sabtu (28/12/2018).
http://bit.ly/2Tk5GVH
December 30, 2018 at 04:30PM from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com http://bit.ly/2Tk5GVH
via IFTTT
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Maju Caleg, Angel Lelga Malah Dapat Dukungan Bercerai"
Post a Comment