Search

Cedera Lutut Belum Pulih, Del Potro Mundur dari Australia Terbuka

MERBOURNE, iNews.id Cedera lutut memaksa petenis asal Argentina Juan Martin De Potro harus memutuskan untuk mengundurkan diri dari gelaran grand slam Australia Terbuka 2019. 
 
Del Potro sudah mengalami cedera lutut sejak turnamen Shanghai Terbuka Oktober lalu. Dia terjatuh sehingga mengalami masalah pada lututnya. 
 
Petenis 30 tahun itu awalnya memproyeksikan siap bertanding di Australia Terbuka pada 14 Januari mendatang. Tetapi, kondisinya tak juga membaik, sehingga De Potro tidak dapat mengikuti turnamen grand slam pertama pada tahun 2019 itu. 
 
“Pemulihan sudah berjalan dengan baik dan akan mengumumkan di mana saya akan kembali. Tetapi, saya akan melewatkan Australia Terbuka. Tetapi, saya puas dengan pemulihan saya,” cuit Del Potro di akun Twitter resminya. 
 
Petenis peringkat lima dunia itu memang rentan mendapat cedera, sejak memenangkan Amerika Serikat (AS) Terbuka 2009 silam. Sejauh ini, dia sudah tiga kali menjalani operasi akibat cedera pergelangan tangan. Keadaan itu membuatnya kesulitan untuk menggunakan backhand
 
Meski begitu, prestasi Del Potro pada 2018 sebenarnya cukup mengesankan, dengan memenangkan Indian Wells Masters. Sedangkan di ajang grand slam lainnya, dia mencapai babak final AS Terbuka sebelum dikalahkan Novak Djokovic 3-6, 6-7 dan 3-6. Selain itu, dia juga sampai di babak semifinal Prancis Terbuka, dan perempat final Wimbledon. 
 
Masih belum diketahui di mana De Potro bakal kembali bermain. Tetapi, dia diperkirakan bakal kembali tampil pada Februari mendatang, jika pemulihannya berjalan lancar.

Editor : Abdul Haris

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2VgWN0Z
January 02, 2019 at 12:44AM from iNews.id | Inspiring & Informative http://bit.ly/2VgWN0Z
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Cedera Lutut Belum Pulih, Del Potro Mundur dari Australia Terbuka"

Post a Comment

Powered by Blogger.