Search

Cardiff Vs Tottenham: Pochettino Berharap Timnya Konsisten

Liputan6.com, Jakarta Tottenham Hotspur pulang dengan kepala tegak dari markas Cardiff City, Selasa (1/1/2019). Manajer Spurs, Mauricio Pochettino, berharap tren positif ini bisa berlanjut di laga berikutnya. 

Spurs mengawali tahun 2019 dengan suka cita. Tim berlogo Ayam Jantan itu menang 3-0 dari Cardiff dalam lanjutan Premier League. Tiga gol Tottenham lahir dari Harry Kane, Christian Eriksen, dan Son Heung Min. Kane bahkan mencetak rekor gemilang dalam duel tersebut. 

Kemenangan ini sekaligus mengobati kakalahan yang dialami Spurs akhir pekan lalu. Di penghujung tahun 2018 tersebut, Spurs dipaksa menyerah dengan skor 1-3 oleh Wolves. 

"Kami sangat santai dan tetap tenang, itu sangat penting. Kami tunjukkan kalau (kekalahan dari) Wolves hanya sebuah kecelakaan," ujar Pochettino seperti dilansir BBC.

"Itu hasil yang gila--tapi normal bila mental dan energi kami jatuh di beberapa laga," katanya. 

Berkat kemenangan atas Cardiff, Spurs menjaga peluang mengejar Liverpool yang masih berada di puncak klasemen dengan 48 poin. Kedua tim hanya terpaut enam poin. Sebaliknya, Cardiff semakin terpuruk dan terbenam di posisi 16 atau terpuat 3 poin dari zona degradasi. 

"Yang paling penting adalah mencari jalan agar kami bisa konsisten bila ingin jadi penantang. Kami harus bisa lebih percaya diri. Kami tengah dalam proses melakukan hal yang fantastis."

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2F3we9J
January 02, 2019 at 04:00PM from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com http://bit.ly/2F3we9J
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Cardiff Vs Tottenham: Pochettino Berharap Timnya Konsisten"

Post a Comment

Powered by Blogger.