Search

Akibat Banjir Bandang, Ratusan Warga di 2 Desa Kebumen Diungsikan

Liputan6.com, Kebumen - Tim gabungan dari TNI, Polri, dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) serta relawan terus berupaya mengevakuasi warga korban banjir yang sakit meski luapan air terus mengepung Kecamatan Puring, Kebumen, Jawa Tengah.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Sabtu (19/1/2019), ratusan warga yang terdiri dari lansia dan anak-anak berhasil diungsikan di kantor Kecamatan Puring.

Dari Desa Madurejo dan Sidobunder, sedikitnya ada 525 jiwa yang jadi pengungsi.

Desa terdampak banjir merupakan wilayah bagian barat Kota Kebumen yang berada di dataran rendah dan letaknya tak jauh dari pantai selatan.

Wilayah ini kerap jadi titik temu sejumlah sungai. Hulu sungai adalah Waduk Sempur dan Wadaslintang di dataran tinggi Wonosobo. (Muhammad Gustirha Yunas)

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2FHRJgK
January 19, 2019 at 05:09PM from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com http://bit.ly/2FHRJgK
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Akibat Banjir Bandang, Ratusan Warga di 2 Desa Kebumen Diungsikan"

Post a Comment

Powered by Blogger.