KENDARI, iNews.id - Harga telur ayam di sejumlah pasar tradisional di Kendari, Sulawesi Tenggara, mengalami kenaikan dalam sepekan terakhir ini.
Pantauan di pasar Baruga Kendari, Minggu (25/11/2018) menunjukkan, untuk harga telur ayam ras, saat ini tercatat naik hingga Rp5.000 per rak. Untuk telur ayam ras ukuran sedang, kini seharga Rp50.000 per rak dari sebelumnya hanya Rp45.000 per rak.
"Selama sepekan terakhir ini ada kecenderungan naiknya harga telur dari berbagai tingkatan, baik ukuran sedang hingga pada telur ukuran jumbo," kata Ny Norma pedagang telur dan kebutuhan sembilan bahan pokok lainnya.
Ia mengatakan, untuk harga telur ukuran jumbo, kini dijual Rp55.000 per rak dari sebelumnya Rp50.000 per rak. Begitu pula dengan harga telur itik yang biasanya Rp75.000 per rak kini naik hingga mencapai Rp85.000 per rak atau naik sekitar Rp10.000 dalam per raknya.
"Kenaikan ini, dipicu banyaknya permintaan konsumen, karena seluruh umat muslim, saat ini sedang memperingati maulid Nabi Muhammad SAW, tuturnya.
Sementara harga kebutuhan pokok lainnya seperti beras, kata Armin pedagang sembako lainnya, banderol dari berbagi jenis, rata-rata masih dijual Rp9.000 per kg, baik jenis IR48, ciliwung maupun beras kepala.
Sedangkan harga cabe merah, juga tercatat menurun, dari semula Rp50.000, kini seharga Rp35.000 per kilogram, tomat apel saat ini masih seharga Rp5.000 per kilogram dari sebelumnya Rp6.000 per kilogram.
Untuk sayur-mayur, seperti kentang, kol, sawi putih serta bawang merah dan bawang putih, harganya masih terbilang stabil dengan persediaan cukup di pasaran. Begitu pula dengan ikan segar, kini rata-rata dijual dengan harga murah karena kondisi cuaca di wilayah perairan laut mulai teduh, sehingga produksi tangkap nelayan cukup melimpah.
Ikan rumah-rumah yang sebelumnya mencapai Rp45.000 per kg, kini dijual Rp40.000 per kg, dan ikan cakalang yang biasanya 40.000 per kilogram kini dijual Rp37.500 per kg bahkan ada yang di bawah harga itu.
Editor : Ranto Rajagukguk
https://ift.tt/2PVW6Lx
November 26, 2018 at 01:08AM from iNews.id | Inspiring & Informative https://ift.tt/2PVW6Lx
via IFTTT
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Permintaan Meningkat, Harga Telur Ayam Melonjak"
Post a Comment