Search

Honda Accord Terbaru Meluncur, Desainnya Semakin Agresif

Liputan6.com, Bangkok - Meskipun sedan tak lagi menjadi primadona, Honda tetap bersemangat untuk memperkenalkan Accord generasi terbaru.  Sedan yang terlahir sebagai rival Toyota Camry ini dikenalkan pada Thailand International Motor Expo 2018.

Accord generasi kesepuluh mengadaptasi sebagian besar dari model di Amerika Serikat. Bentuknya pun mirip Civic yang ada di Indonesia.

Kalau eksterior ditelisik, Honda Accord Thai-spec menyisipkan lampu LED yang sipit dan melebar. Genre tampilannya bak model coupe. Tarikan garis dari muka hingga ke belakang mengalir lembut. Dari atap mobil hingga begian ekor langsung menyatu. Kami sangat suka dengan desain yang makin rupawan ini. Kebetulan Honda Indonesia masih impor sedan dari sana. Kemungkinan desain eksterior sama atau persis dengan yang ditawarkan untuk pasar Thailand.

Honda Accord 10-th Gen mengadopsi beberapa spesifikasi mesin. Dimulai dari pilihan mesin turbo i-VTEC 1,5 liter, yang bersumber dari Civic. Namun, tidak seperti Civic regular, mesin 1,5 liter dilakukan tune-up sehingga membuat tenaga lebih besar, 191 Tk. Kalau dibandingkan, Civic turbo hanya punya daya 169 Tk.

Pilihan kedua, unit power 2,0 liter baru. Tetap sama, dibubuhi dorongan turbocharged. Namun pada dasarnya, meminjam dari mesin Civic Type R. Setelah diracik ulang, Accord 2,0 liter ini mampu memompa tenaga 252 Tk.

Pilihan transmisinya pun ada dua. Mesin 1,5 liter dipadukan dengan transmisi CVT. Sementara pilihan mesin 2,0 liter mendapat transmisi otomatis 10-speed. Tapi sorotan utamanya pada model Accord hybrid, yang ditampilkan selama gelaran.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2KHa8uF
November 30, 2018 at 03:05PM from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com https://ift.tt/2KHa8uF
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Honda Accord Terbaru Meluncur, Desainnya Semakin Agresif"

Post a Comment

Powered by Blogger.