Search

10 Fakta Menarik usai Chelsea Libas Arsenal di Final Liga Europa

BAKU, iNews.id – Chelsea berhasil menjuarai Liga Europa 2018/2019. Hasil positif itu mereka dapatkan usai menang telak 4-1 atas rival sekota Arsenal pada final di Olympic Stadium, Baku, Kamis (30/5/2019) dini hari WIB.

Empat gol kemenangan The Blues dibukukan Olivier Giroud pada menit ke-49, Pedro Rodriguez (60) serta Eden Hazard (65 penalti dan 72). Sementara The Gunners sempat memperkecil kedudukan berkat gol Alex Iwobi (69).

Bagi Chelsea, gelar itu merupakan titel Liga Europa kedua yang dibawa pulang ke Stamford Brdige. Sebelumnya, Hazard dkk juga pernah angkat piala yang sama pada periode 2012/2013.

Namun, bukan hanya itu fakta menarik yang mengiringi duel tersebut. Berikut ulasan selengkapnya dikutip Opta:

133 – Iwobi yang bermain sebagai pengganti bisa mencetak gol untuk Arsenal dalam kurun waktu 133 detik berada di atas lapangan.

39 – Pelatih Chelsea Maurizio Sarri memenangkan 39 pertandingan di semua kompetisi musim ini. Satu-satunya juru taktik The Blues sebelumnya yang pernah memetik kemenangan lebih banyak hanya Jose Mourinho edisi 2004/2005 (42 kemenangan).

21 – Hazard mencetak 21 gol untuk Chelsea di semua ajang musim ini. Catatan terbaik selama kiprahnya bersama The Blues sejak 2012.

5 – Pedro pemain kelima yang mencetak gol di final Liga Europa dan Liga Champions setelah Allan Simonsen, Hernan Crespo, Dmitri Alenichev dan Steven Gerrard.

4 – Arsenal jadi tim pertama yang kalah empat gol di final Liga Europa/Piala UEFA sejak Middlesbrough dipermalukan Sevilla 0-4 pada edisi 2006.

2 – Hazard pemain pertama yang mencetak dua gol di final kompetisi Eropa untuk klub Inggris sejak Mark Hughes untuk Manchester United, ketika menang 2-1 atas Barcelona di final Piala Winners 1991.

1 – Kiper Arsenal Petr Cech menjadi pemain pertama yang bermain sekaligus melawan tim Inggris yang sama di final kejuaraan Eropa. Dia berseragam Chelsea di final Liga Champions 2013, kemudian melawan The Blues di final Liga Europa 2019.

1 – Giroud pemain pertama yang mencetak 11 gol dalam kompetisi Eropa untuk klub Inggris, sejak Alan Shearer melakukan hal yang sama pada 2004/2005 untuk Newcastle United di Piala UEFA.

1 – Chelsea tim pertama yang memenangkan kompetisi Eropa tanpa kalah selama kampanye (menang 12 imbang 3), sejak Manchester United (MU) memenangkan Liga Champions 2007/2008.

1 – Chelsea tim pertama yang memainkan final kejuaraan Eropa tanpa pemain dari negara asal klub di starting XI, sejak Inter Milan melakukannya di Final Liga Champions 2010. Saat itu, tak ada pemain Italia yang menjadi starter di kubu I Nerazzurri.

Editor : Haryo Jati Waseso

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/30VI5iM
May 30, 2019 at 10:17PM from iNews.id | Inspiring & Informative http://bit.ly/30VI5iM
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "10 Fakta Menarik usai Chelsea Libas Arsenal di Final Liga Europa"

Post a Comment

Powered by Blogger.