Search

Krisis Bek Kiri, Arsenal akan Berburu Pemain di Bursa Transfer

Liputan6.com, Jakarta Arsenal butuh tambahan amunisi baru pada bursa transfer Januari 2019 mendatang. Krisis lini belakang yang melanda memaksa The Gunners mencari pemain berposisi bek kiri. 

Dalam skuat yang dimiliki oleh Arsenal pada musim 2018/19 ini, pelatih Unai Emery hanya punya dua pemain di posisi itu. Mereka adalah Nacho Monreal (32) dan Sead Kolasinac (25).

Masalahnya, Kolasinac baru saja sembuh dari cedera panjang dan belum kembali pada performa terbaiknya. Sementara, Monreal kini performanya makin menurun. Tingkat kebugaran pemain asal Spanyol pun tidak cukup bagus menyusul usia yang bertambah.

Emery cukup risau melihat posisi bek kiri. Emery juga enggan menurunkan pemain dari  posisi lain. Karena itu, dia ingin mencari bek kiri baru pada bulan Januari nanti.

Beberapa waktu lalu, Unai Emery terpaksa menurunkan susunan pemain yang aneh. Gara-gara Monreal dan Kolasinac cedera, Stephan Lichtsteiner yang biasa bermain di sektor kanan dimainkan di posisi bek kiri.

Saat Lichtsteiner dibutuhkan di bek kanan, Emery pun membuat keputusan yang unik. Pelatih asal Spanyol itu memainkan Granit Xhaka sebagai bek kiri. Dia juga pernah menugaskan Ainsley Maitland-Niles di posisi bek kiri.

Emery tentu saja tidak ingin kondisi ini terus dia alami. Karena itu, dia berharap untuk mendapatkan pemain baru di posisi bek kiri. Sejumlah nama incaran pun mulai diserahkan oleh Emery kepada diresksi The Gunners.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2QVbBzv
November 21, 2018 at 04:23PM from Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com https://ift.tt/2QVbBzv
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Krisis Bek Kiri, Arsenal akan Berburu Pemain di Bursa Transfer"

Post a Comment

Powered by Blogger.