Search

Studi Nyatakan Manusia Baru Dewasa di Usia 30

Liputan6.com, Jakarta Persepsi setiap orang tentang usia dewasa dalam angka mungkin berbeda-beda. Di Indonesia, usia 17 sampai 18 sudah bisa dikategorikan sebagai dewasa, meskipun beberapa orang menyatakan bahwa manusia baru bisa dinyatakan benar-benar matang di umur 21.

Dilansir dari Men's Health pada Senin (25/3/2019), sebuah penelitian terbaru menemukan bahwa sesungguhnya 30 tahun adalah usia yang tepat dinyatakan sebagai dewasa. Para ilmuwan mengatakan bahwa otak manusia ternyata tidak matang dengan cepat.

Dilaporkan The Independent, para peneliti dalam pertemuan di Academy of Medical Sciences in Oxford di London, Inggris menyatakan bahwa otak tidak tumbuh dengan cepat. Organ ini ternyata secara perlahan-lahan mengalami perubahan hingga menuju kedewasaan yang tercapai pada usia 30 tahun.

"Apa yang sebenarnya kami ingin katakan adalah bahwa definisi tentang kapan Anda beralih dari masa kanak-kanak ke dewasa semakin terlihat tidak masuk akal," kata ahli saraf di University of Cambridge, Peter Jones dalam presentasinya.

"Ini lebih seperti nuansa transisi yang berlangsung selama tiga dekade," tambahnya. 

Simak juga video menarik berikut ini:

Rendra Panca menjadi doktor saat usia 24 tahun. Rendra lulus dari Teknik Kimia ITS 17 Maret 2019.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2OmxKqh
March 25, 2019 at 03:00PM from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com https://ift.tt/2OmxKqh
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Studi Nyatakan Manusia Baru Dewasa di Usia 30"

Post a Comment

Powered by Blogger.