Search

Fitbit Boyong 3 Produk Baru ke Indonesia, Apa Saja?

Liputan6.com, Jakarta - Fitbit kembali menambah jajaran produknya di pasar Indonesia. Tak tanggung-tanggung, perusahaan asal Amerika Serikat ini memboyong empat produk sekaligus, yang terdiri dari fitness tracker hingga smartwatch.

Menurut Fitbit Regional Director untuk Asia Tenggara, Hong Kong, dan Taiwan, Louis Lye, jajaran produk anyar yang diperkenalkan Fitbit kali ini merupakan perangkat wearables berkualitas tinggi dengan harga yang lebih terjangkau sehingga dapat menyasar lebih banyak orang.

Salah satu yang diperkenalkan Fitbit di Indonesia adalah Versa Lite Edition. Sesuai namanya, perangkat ini merupakan varian sederhana dari Fitbit Versa yang diperkenalkan tahun lalu.

"Kami membawa sejumlah fitur khas Fitbit Versa ke perangkat ini, tapi dengan harga yang lebih terjangkau," ujar Louis dalam konferensi pers yang digelar di Jakarta, Selasa (23/4/2019).

Beberapa fitur tersebut adalah 24/7 heart rate and sleep stages tracking hingga 15 modus latihan.

Untuk performanya, Louis mengatakan baterai Versa Lite dapat bertahan hingga kurang lebih empat hari. Tidak hanya itu, perangkat ini juga sudah dilengkapi sensor relative SpO2 yang mampu memprediksi perubahan di level oksigen dalam darah.

Mengingat Versa Lite ditujukan sebagai perangkat lebih terjangkau, perangkat ini dijual dengan harga Rp 2.799.000. Sebagai perbandingan, Fitbit Versa di Indonesia dibanderol Rp 3.799.000.

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2W0V27X
April 23, 2019 at 06:31PM from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com http://bit.ly/2W0V27X
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Fitbit Boyong 3 Produk Baru ke Indonesia, Apa Saja?"

Post a Comment

Powered by Blogger.