Search

Wanita Selam Indonesia Ingin Pecahkan 3 Rekor Dunia

Liputan6.com, Jakarta - Setelah tahun lalu memecahkan dua rekor MURI, Wanita Selam Indonesia (Wasi), berencana mencatatkan tiga rekor Guinness Book of Record di Manado, Sulawesi Utara (Sulut), 3 Agustus 2019. Rangkaian acara ini digelar untuk menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75.

Tri Suswati Tito Karnavian dalam acara jumpa pers yang berlangsung di JCC, Senayan, Sabtu (6/4/2019), menyampaikan, 3 rekor tersebut terdiri dari penyelaman massal terbanyak, pembentangan bendera terbesar, dan rangkaian penyelaman terpanjang.

Sebelumnya, rekor penyelaman terbanyak yang tercatat di Guinnes Book of Record juga berlangsung di Manado, Sulut, 2009 lalu. Acara ini diikuti oleh 2465 penyelam. Sementara bendera terbesar masih dipegang oleh Australia dan rangkaian terpanjang milik Amerika Serikat.

“Kami melihat, tiga rekor ini yang mungkin dipecahkan untuk saat ini. Semangatnya masih sama, yakin untuk lebih mengenalkan olahraga selam bagi masyakarat dan perhatian terhadap lingkungan hidup khususnya laut,” kata Tri Tito Karnavian kepada wartawan.

Untuk acara ini, Wasi akan memfasilitasi 3000 tabung bagi para peserta. Pendaftaran hanya bisa dilakukan melalui Wasi. Seluruh penyelam yang ambil bagian juga diwajibkan memiliki sertifikat minimal Open Water (A1).

Dan kali ini, tak hanya wanita, tapi juga penyelam pria. “Jadi target kami sebenarnya berdasarkan jumlah tabung yang kami sediakan. Jadi bisa saja jumlahnya lebih dari 3000. Sejauh ini sudah ada 600 orang yang mendaftarkan diri,” kata Tri.

Sementara untuk luas bendera, Wasi menargetkan 300 m2. “Untuk panjang rangkaian, masih ditentukan setelah mengetahui jumlah pesertanya,” ujar Tri.

Menurut Tri, acara juga akan dirangkai dengan kegiatan bersih laut yang merupakan bagian dari kampanye bersih laut Dive Againts Debris. Tri berharap lewat acara ini, publik semakin memperhatikan kebersihan laut terutama dari pencemaran sampah plastik.

Di dalam akuarium raksasa dengan ribuan ikan dari 100-an spesies ini, Akademi Sains California mengajak anak-anak untuk ikut menjaga ekosistem laut.

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2KrpsiD
April 06, 2019 at 05:00PM from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com http://bit.ly/2KrpsiD
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Wanita Selam Indonesia Ingin Pecahkan 3 Rekor Dunia"

Post a Comment

Powered by Blogger.