Search

Penyebab 682 Kotak Suara Kardus di Bogor Rusak Terendam Air

Liputan6.com, Bogor - Sebanyak 682 kotak suara kardus di gudang logistik Kecamatan Ciseeng, Kabupaten Bogor, Jawa Barat rusak terendam air. Banir disebabkan jebolnya dinding gudang logistik yang berada di bawah kantor UPT Kesehatan Ciseeng pada Minggu 14 April 2019 sore.

Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Ciseeng, Agung Hari Wibowo menuturkan, peristiwa itu terjadi pada saat wilayah tersebut diguyur hujan deras dan angin kencang pada Minggu sore. Derasnya air membuat drainase dari kantor UPT Kesehatan Ciseeng tidak dapat menampung tingginya debit air sehingga mengakibatkan dinding gudang logistik di sebelah kiri jebol.

"Karena gudang logistik letaknya lebih rendah. Saat air meluap, dinding gudang ga bisa menahan air sehingga jebol," kata Agung saat dikonfirmasi, Senin (15/4/2019).

Akibat kejadian ini, dari 1.450 buah kotak suara kardus yang akan disebar ke seluruh TPS di Ciseeng, 682 di antaranya rusak tergenang air bercampur lumpur setinggi 10 sentimeter. Beberapa di antaranya tertimpa material bangunan.

"Karena tidak bisa digunakan lagi, kami ajukan penggantian ke KPUD. Siang ini langsung dikirim penggantinya," ujar Agung.

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2XfqoIl
April 15, 2019 at 02:05PM from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com http://bit.ly/2XfqoIl
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Penyebab 682 Kotak Suara Kardus di Bogor Rusak Terendam Air"

Post a Comment

Powered by Blogger.