Search

Rantai Motor Lepas, Nasib Sial Lorenzo di MotoGP 2019 Masih Berlanjut

Liputan6.com, Austin - Apes. Kata itu cocok untuk menggambarkan nasib yang sedang dialami pembalap Repsol Honda Team, Jorge Lorenzo sepanjang MotoGP 2019.

Pada saat menjalani start MotoGP Argentina, dua pekan lalu, dia malah memencet tombol pit limiter, bukannya tombol start. Tentunya, kesalahan tersebut membuat motornya berjalan pelan seperti berada di dalam pit.

Kesialan Lorenzo terus berlanjut saat sesi kualifikasi MotoGP Austin di Circuit of The Americas (COTA), Sabtu (14/4/2019) atau Minggu dini hari WIB. Kali ini, dia bermasalah dengan rantai motornya.

"Rantainya lepas, jadi saya tidak dapat melanjutkan (di awal). Saya harus meminggirkan motor di pit wall dan saya harus mengambil motor yang lain," ucap Lorenzo, seperti dikutip Motor Sport.

Karena masalah tersebut, Lorenzo berlari untuk mengambil motor kedua, tapi banyak memakan waktu. Alhasil, dia akan memulai balapan MotoGP Austin dari posisi ke-11, lebih lambat 1,596 detik dari Marc Marquez, yang meraih pole.

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2G5NnOQ
April 14, 2019 at 03:00PM from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com http://bit.ly/2G5NnOQ
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Rantai Motor Lepas, Nasib Sial Lorenzo di MotoGP 2019 Masih Berlanjut"

Post a Comment

Powered by Blogger.